ErDev Blog

Bereksperimen dengan Smartphone, Gadget, dan Teknologi.

Senin, 08 Juli 2019

Cara Terbaru Daftar Paket Internet Termurah Kartu Tri 2019

Oleh ErDev pada Senin, 08 Juli 2019

Yoo Haloo...
Kali ini saya ingin membagikan tutorial untuk mendaftar paket kuota internet termurah dari kartu Tri. Sebenarnya kehadiran paket internet murah dari Tri ini sudah cukup lama, namun sempat menghilang dan sulit untuk didapatkan kembali. Setelah cukup lama hilang, paket internet murah dari Tri ini ternyata muncul kembali dan dapat diaktivasi. Paket ini terbilang sangat murah karna dengan harga pulsa 1500/hari, sudah bisa mendapatkan kuota sebesar 2GB. Berarti untuk pemakaian perbulannya (30 hari) hanya 45000 dengan kuota 60GB! Wow besar dan terjangkau bukan?
Selain paket yang sudah disebutkan, ada juga paket lainnya yang tidak kalah terjangkau dan memiliki kuota yang lebih besar, yaitu 2000/hari dengan kuota 2,5GB dan 3000/hari dengan kuota 2,5GB+paket telepon 25 menit.
Untuk mengaktifkan paket ini, perlu mengirim SMS dengan kode paket yang sudah ditentukan. Dan berikut ini merupakan caranya.

  1. Buka aplikasi Pesan yang ada di Handphone kamu
  2. Ketik SMS dengan berisikan kode paket dibawah ini (pilih salah satu)
  3. MAU 1H2GBAR = 2GB 1500/hari
    MAU 2.5GBAR = 2,5GB 2000/hari
    MAU 2P51DFCLM = 2,5GB+Paket Telepon 25 Menit 3000/hari
  4. Lalu kirim ke nomor 234
  5. Tunggu hingga mendapat balasan SMS bahwa paket sudah berhasil diaktivasi
  6. Jika sudah aktif, silahkan cek kuota paketnya dengan dial *123*2*3#

CATATAN:
  • Kuota 24 jam full (tidak ada pembagian waktu) dan berlaku untuk semua jaringan.
  • Paket akan diperpanjang otomatis setiap harinya.
  • Usahakan pulsa cukup untuk terus perpanjang agar paket tidak hilang.


Oke, jadi itulah Cara Terbaru Daftar Paket Internet Termurah Kartu Tri 2019. Semoga artikel ini dapat membantu dan bermanfaat.
Silahkan bagikan postingan ini ke media sosial maupun grup, agar dapat menjangkau dan membantu orang lain ^_^
logoblog

Terimakasih sudah membaca Cara Terbaru Daftar Paket Internet Termurah Kartu Tri 2019. Silahkan bagikan artikel ini melalui:

Sebelumnya
« Prev Post
Selanjutnya
Next Post »

1 komentar: