Yoo Haloo…
Kali ini saya akan membahas HP yang menggunakan OS dari Qualcomm yaitu REX OS, dan untuk HP yang akan saya bahas yaitu Smartfren Xstream dengan tipe E781A. Btw saya beli HP ini lewat Tokopaedi seharga 100 ribuan, dengan kondisi yang katanya masih seperti baru.
Untuk kelengkapannya saya mendapatkan unit HP, buku panduan, kabel yang tipenya micro usb, dan masih dapat earphone juga. Kemudian dapat baterai dengan kapasitas 950mAh, dapat charger atau adaptor dengan output 5V-0,4A. Selain itu masih banyak kertas-kertas yang dibawain, ada user guide, kartu garansi, buku panduan lagi tapi yang berwarna, dan buku panduan instalasi modem yang lumayan tebal dan ada tempelan semacam nomor serial.
Lanjut saya akan jelaskan bentuk dari HP ini, untuk modelnya seperti candybar dan berwarna hitam dengan finishing doff. Untuk dibagian depan ada layar 2,4inch, diatasnya ada earpice dan dibawahnya ada tulisan Smartfren, keypad alfanumerik, serta microphone. Kemudian dibagian sisi kanan ada lubang micro usb, dan dibagian sisi kirinya ada slot untuk micro sd. Kalau dibagian sisi atas ada lubang jack audio dan ada untuk gantungan, sedangkan dibagian sisi bawahnya kosong.
Untuk dibagian belakang ada kamera 2MP, lubang speaker, dan tulisan Smartfren. Btw HP ini back covernya masih bisa dibuka, dan kalau back covernya dibuka didalamnya terdapat slot mini RUIM atau untuk kartu provider dan ada beberapa keterangannya juga. Oh iya HP ini kan dari Smartfren, tapi kenapa saya tidak dapat kartu bawaannya ya? waduh alamat tidak bisa masuk ke menu nih HP wkwkwk.
Setelah saya coba nyalakan HPnya, ternyata memang benar tidak bisa masuk ke menu karena harus menggunakan kartu. Sebenarnya HP ini menggunakan jaringan CDMA dari Smartfren ketika zamannya belum 4G, jadi tidak bisa sembarangan menggunakan kartu. Tapi tenang, di toko online ternyata masih ada yang jual kartunya, walaupun sudah mati atau expired tapi masih bisa dipakai untuk kebutuhan seperti di HP saya ini, supaya bisa masuk ke menu.
HP ini sebenarnya feature phone yang sudah dimasukin beberapa fitur yang lumayan oke dengan bantuan dari REX OSnya. REX OS merupakan real-time operating sistem yang dikembangkan oleh Qualcomm untuk HP yang biasanya menggunakan jaringan CDMA, dan project ini sudah dihentikan pengembangannya untuk di HP seperti ini. Smartfren Xstream E781A memang HP jadul karena sudah dirilis sekitar 13 tahun lalu atau sekitar tahun 2011, dengan harga waktu itu kurang lebih 200 sampai 300 ribuan rupiah. HP ini memang termasuk HP murah, tapi dari segi performa dan fiturnya HP ini menawarkan beberapa kelebihan.
Untuk spesifikasinya HP ini menggunakan Qualcomm QSC6085, 312MHz, internalnya 128MB, RAMnya 64MB, layarnya 2,4inch, baterainya 950mAh, jaringannya CDMA, dan menggunakan sistem operasi yang berbasis REX OS tapi sudah dikostumisasi dari Alcatel karena HP ini sebenarnya rebrandring dari Alcatel ot-616c.
Untuk fitur komunikasinya seperti biasa, ada fitur untuk telepon dan sms. Oh iya, untuk keypadnya cukup empuk dan sudah dikasih backlight, tapi memang kecil-kecil dan berdekatan tombolnya jadi kurang leluasa. Selain itu, untuk komunikasinya secara bawaan sudah disediakan layanan email dari gmail dan yahoo mail, lalu sudah dikasih juga aplikasi chatting seperti mig33. Kemudian ada media sosialnya juga yaitu facebook yang sudah berbentuk aplikasi, dan untuk yang lainnya masih buka versi web seperti twitter dan kaskus.
Untuk masalah aplikasi yang berhubungan dengan internet memang jadi fitur unggulan di HP ini, bahkan sudah sanggup untuk streaming nonton TV secara online ataupun nonton video di youtube, dan untuk browsingnya juga sudah disediakan browser yang oke pada zamannya yaitu operamini.
Kalau untuk jaringan di HP ini yaitu CDMA yang EVDO RevA 800MHz, dari infonya punya kecepatan up to 3.1Mbps, sudah lumayan lah pada waktu itu. Bahkan HP ini juga bisa dijadikan modem ke PC, tinggal disambungkan menggunakan kabel datanya saja. Tapi sayangnya sekarang jaringan CDMA Smartfren yang ini sudah dihentikan, nah ini juga jadi salah satu kelemahan di HP ini yaitu tidak bisa diunlock menggunakan kartu lain.
Lanjut, untuk fitur multimedianya juga sudah cukup lengkap karena ada pemutar video yang biasanya masih format 3GP, bisa putar musik MP3 yang keluaran suaranya menurut saya biasa saja dan agak sember, tapi sayangnya untuk fitur radio di HP ini harus colok headset. Kalau untuk file manager ada, dan micro sd nya bisa menggunakan up to 8GB.
Untuk gamenya secara bawaan dikasih 3 yaitu blackjack, brick attack, dan tetris. Memang game bawaannya biasa banget, tapi ingat guys HP ini ada javanya dan kita bisa pasang aplikasi maupun game java di HP ini dan tentunya ada hal lain yaitu setelah dioprek nanti bisa ditambah game yang lebih keren lagi.
Seperti yang sudah saya bilang tadi, HP ini juga bisa dioprek-oprek dan saya dapat bahannya dari web LPCWiki. Ternyata di web LPCWiki sudah lumayan lengkap instruksi yang bisa kita diikuti, oh iya ada beberapa persyaratannya juga, tapi syarat yang paling utama yaitu model HPnya.
Jadi yang bisa dioprek ada dibeberapa versi software dan tipe tertentu, tapi sayangnya unit yang saya dapat berjalan di versi software yang terbaru. Tandanya ketika dinyalakan sudah menggunakan sound dari Smartfren bukan dari Alcatel, dan yang bikin lebih yakin lagi, saya sudah coba cek ke service option dengan dial *#*#1706# kemudian ke programming dan masukin kode 6 digit angka 0, dan ternyata tidak bisa karena invalid. Jadi memang yang unit saya ini tidak bisa dioprek guys, sayang banget ya.
Tapi tenang, saya sudah cari unit yang lainnya dan akhirnya ketemu juga. Kalau HP yang kedua ini mungkin model yang pertama kali dirilis, soalnya walaupun sama-sama E781A tapi agak beda kelihatannya. HP kedua yang saya beli ini lebih kotak, masih menggunakan lubang mini usb, tidak ada jack audio, dan ketika HPnya dinyalakan bunyinya pun berbeda dengan HP yang pertama saya beli.
Kemudian saya cek versi softwarenya yaitu 0.3.2 dan saya coba lagi masuk ke service option, ternyata yang HP kedua ini memang bisa. Kode 6 digit angka 0 itu benar, jadi gas langsung saya oprek-oprek. Nah pertama saya coba oprek yang gampang dulu, saya coba oprek supaya HP ini tidak harus menggunakan kartu untuk masuk ke menu. Caranya yaitu dengan dimode pesawat dulu HPnya, lalu diservice option tinggal masuk RTRE setting dan pilih USE NV, nanti HPnya me-restart sendiri dan setelah itu tidak butuh lagi menggunakan kartu.
Lanjut, yang kedua saya coba oprek yang agak rumit yaitu oprek patch HPnya supaya bisa menjalankan program BREW yang unsigned. Jadi BREW merupakan platform pengembangan aplikasi yang dibuat oleh Qualcomm, HP ini selain bisa menjalankan aplikasi java, bisa juga menjalankan aplikasi BREW. Tapi sayangnya di HP ini secara bawaan terkunci atau tidak membuka fitur itu, tapi masih bisa kita oprek kok karena di LPCWIki sudah disediakan bahan-bahan filenya dan alat-alatnya juga, memang prosesnya ribet karena butuh banyak alat dan stepnya.
Intinya kita seperti menghapus dulu sistem yang ada di HP ini, lalu diisi kembali dengan file sistem yang sudah di patch menggunakan program khusus ini, dan setiap folder harus satu-satu direplace atau dimasukinnya karena tidak bisa langsung semua, tapi untungnya cukup lengkaplah instruksinya.
Kalau sudah selesai semua stepnya, nanti kita tingal masuk ke menu games dan kemudian pilih blackjack. Jika proses tersebut berhasil, nantinya bukan muncul game blackjack melainkan menu seperti gambar diatas. Untuk pasang gamenya juga ribet, kita harus menggunakan PC dan aplikasi khusus lagi untuk masukin file gamenya dan tidak bisa sembarang install.
Tapi game berbasis BREW lumayan keren-keren loh, contohnya seperti game resident evil mirip seperti di symbian. Mantep loh guys, berasa jalanin game symbian tapi di HP Smartfren merek lokal, dan untuk game BREW memang tidak sebanyak symbian atau java.
Selain itu, sebenarnya kita juga bisa kostumisasi tampilan di HP ini dan saya coba ubek-ubek ketemu di kaskus ada yang bahas HP ini, bahkan membagikan bahan untuk oprek tampilannya. Tapi sayangnya linknya sudah meninggoy, jadi sudah tidak bisa deh. Tapi walaupun begitu, saya merasakan HP ini gokil juga dengan harganya yang cukup terjangkau, fiturnya lumayan banyak, dan bisa dioprek-oprek juga. Sebenarnya HP yang menggunakan REX OS dari Qualcomm tidak hanya yang HP ini saja, tapi tidak semuanya bisa dioprek-oprek seperti HP ini. Btw yang pernah menggunakan HP ini boleh dong berbagi pengalamannya dikolom komentar.
Oke jadi itulah pembahasan untuk HP Smartfren yang menggunakan OS dari Qualcomm, yaitu Smartfren Xstream E781A. Kalau ada pertanyaan atau info tambahan, silahkan komentar ya. Jika masih belum puas membaca artikel ini, silahkan nonton video unboxing dan reviewnya dibawah ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar